Sholat Idul Adha 1445 H Dipusatkan Di Lapangan Pallantikang Maros

Tim Redaksi
Senin, 17 Juni 2024 19:14 - 185 View
Wakil Bupati Maros, Hj Suhartina Bohari.

GhaziNews.com, Maros – Pada tanggal 10 Dzulhijjah 1445 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Maros menyelenggarakan Sholat Idul Adha di Lapangan Palantikang Kabupaten Maros. Acara ini dihadiri oleh Wakil Bupati Maros, Hj. Suhartina Bohari, S.E., M.I.Kom, serta pejabat di lingkungan Pemda Maros.

Dalam sambutannya, Hj. Suhartina menekankan pentingnya merenungkan pelajaran dan hikmah dalam perjalanan hidup Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS pada momen Idul Adha. Keduanya menunjukkan semangat pengorbanan dan keikhlasan ketika harus menyembelih anaknya sesuai perintah Allah SWT. Semangat tersebut harus dipertahankan dalam kehidupan sosial kita.

Hj. Suhartina menambahkan bahwa semangat berkorban bagi orang lain masih kurang kuat, sehingga dapat memengaruhi kehidupan sosial yang berorientasi pada keuntungan timbal balik. Oleh karena itu, momen Idul Adha harus dimanfaatkan untuk menghilangkan perbedaan dan menjaga kebersamaan.

Ibadah kurban pada Idul Adha mengingatkan kita akan rasa persaudaraan, solidaritas, dan kebersamaan antar sesama umat muslim. Selain itu, ibadah kurban juga bertujuan untuk menjaga fitrah umat muslim tetap suci dan semangat untuk menunaikan ibadah kurban pada kesempatan berikutnya.

Hj. Suhartina meminta doa agar Bupati Maros dan umat muslim dari seluruh dunia yang menjalankan ibadah haji senantiasa diberikan kesehatan, kekuatan, kemudahan, kelancaran, dan tawakal serta dapat mengekspresikan ibadah kurban yang sebenarnya. Ia juga berharap agar rangkaian ibadah tersebut dilaksanakan secara khusyu’ dan tawadduh serta dapat kembali ke tanah air dengan selamat, pulang bersama keluarga serta pulang dengan predikat Haji yang Mabrur.(**)