Semut ( Seniman Musik dangdut) Indonesia Lakukan Giat ( Germas ) Gerakan Bersih-bersih Masjid, di Kota Pare pare.

Tim Redaksi
Sabtu, 07 September 2024 07:20 - 424 View

Ghazinews.com, Parepare – Gerakan Bersih-bersih Masjid (Germas) adalah salah satu program tambahan yang diprakarsai oleh Seniman Musik dangdut Indonesia, Semut sejak tahun 2017 hingga sekarang. Program ini lahir dari keprihatinan Semut Indonesia dengan banyaknya masjid yang kurang terawat sehingga Seniman Musik dangdut Indonesia Semut berusaha untuk membangun gerakan bersih-bersih masjid agar masjid-masjid menjadi tempat ibadah yang nyaman.

Germas hanyalah awalan kecil, langkah pertama dari gerakan masyarakat yang akan menjadi gelombang besar gerakan cinta masjid, gerakan kembali ke masjid sebagai wahana besar peradaban.

Menurut Ketua DPD Semut Indonesia Parepare, Darwis Kegiatan Germas dimulai dari menyapu lantai, mengepel, menyedot debu karpet yang kotor, hingga membersihkan kamar mandi dan tempat wudhu yang cukup berkerak. Kegiatan ini didanai oleh donasi dari anggota Semut Indonesia dan donatur lainnya yang juga terjun langsung dalam kegiatan bersih bersih masjid Al Muwahhidin lamaubeng kecamatan bacukiki Kota Pare pare, ini mengatakan, “Ada kepuasan tersendiri bagi saya ketika selesai membersihkan masjid. Semoga kegiatan ini bisa rutin kami lakukan.”

Senada dengan itu ketua DPP semut Indonesia Muhammad yusuf Mengatakan Gerakan Bersih-bersih Masjid (Germas) merupakan sebuah gerakan sosial yang sangat bermanfaat dan sangat layak untuk diteladani. Melihat keadaan banyak masjid yang kurang terawat, maka gerakan ini bisa menjadi solusi awal untuk mengatasi permasalahan tersebut. Kegiatan ini bisa meningkatkan kesadaran bagi masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan dan kenyamanan di tempat ibadah. Gerakan ini pun tidak hanya bermanfaat bagi kebersihan masjid, tetapi bisa mempererat tali silaturahmi antara warga sekitar dan jemaah masjid.(hd/ar)