Pembangunan sekretariat HPPMI Maros terbengkalai.
GhaziNews.com, Maros – Pembangunan Sumber Daya Manusia, terutama dalam hal kepemudaan, selalu menjadi isu yang diangkat dan diberikan perhatian oleh pemerintah Kabupaten Maros. Namun kenyataannya, kurangnya perhatian terhadap fasilitas penunjangnya menjadi suatu hambatan.
Salah satu aktivis senior HPPMI, Sulhan yang diwawancarai menyatakan, rasa Prihatinnya terhadap kondisi ini seharusnya Bupati sebagai Mantan Ketua HPPMI Maros dan sebagai Ketua Dewan Pengurus sekarang, harusnya Memperhatikan ini. Ia mengatakan bahwa bagaimana mungkin pembangunan kepemudaan di Maros bisa maju jika tidak ada fasilitas penunjang yang memadai. Contohnya, Bangunan sekretariat HPPMI Maros yang terbengkalai dan lapangan bulu tangkis yang terletak di dekat kantor bupati, yang saat ini sudah banyak di tumbuhi rumput, dan hanya menjadi Monumen, keduanya tidak mendapat perhatian dari pemerintah. Hal ini merupakan bukti konkret dari minimnya dukungan terhadap kepentingan serta pengembangan potensi kepemudaan itu sendiri.
Program pembangunan Sumber Daya Manusia yang terus digaungkan oleh pemerintah akan menjadi semakin sulit tercapai tanpa beberapa dukungan fasilitas yang memadai, seperti bangunan sekretariat HPPMI yang terbengkalai. Selain itu, sekretariat HPPMI ini bisa digunakan untuk berbagai kegiatan berkaitan dengan pembinaan generasi muda seperti seminar, workshop, pelatihan, Tempat saling tukar pikiran Pergerakan kearah yang positif dan program-program sosial.
Oleh karena itu, perlu adanya perhatian dari pemerintah dan juga berbagai pihak untuk membantu mengembalikan fungsi dari sekretariat HPPMI ini dan untuk terus mendukung program-program yang berkaitan dengan pengembangan kepemudaan di Maros. Kita harus meningkatkan peran serta dan perhatian terhadap kegiatan-kegiatan kependudukan. Hal ini bertujuan untuk memberikan dorongan serta semangat bagi para generasi muda agar selalu beraktifitas dan berkembang dalam kegiatan positif.( Arif )