Lapas Kelas IIB Maros Terus Maksimal Program Kegiatan Untuk Warga Binaan

Tim Redaksi
Rabu, 09 Juli 2025 17:40 - 26 View

Ghazinews.com Maros, – Lapas Kelas II B Maros berkomitmen bangun citra Positif yang humanis dan berkualitas serta mendukung penuh atas instruksi Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas), seperti yang diungkap kepada awak media pada Rabu, 09 Juli 2025, di Ruang Kerjanya.

Kepala lembaga pemasyarakatan kelas IIB Maros Ali Imran, A.Md.IP.,S.H.,M.H., terus berkomitmen untuk menjalankan semua instruksi Dirjenpas seperti yang telah dilakukan Humas Lapas Kelas IIB Maros hingga saat ini.

“Semua kegiatan citra positif dari lapas sendiri telah dipublikasikan melalui beberapa media sosial termasuk ke beberapa media yang terjalin mitra bersama Lapas Kelas IIB Maros, karena kami telah bentuk beberapa orang untuk tim humas lapas untuk mempublikasikan kegiatan sesuai arahan pimpinan, seperti 13 akselarasi bapak Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, dan selain itu kami juga terus berikan dedikasi tinggi kepada semua Warga Binaan untuk bisa mengembangkan ke pribadian masing masing untuk bisa menjadi lebih baik”,jelasnya.

Selain itu Kalapas Maros juga menjelaskan terkait Koperasi Nasional sudah berkerjasama dan terdaftar menjadi bagian induk koperasi Indonesia yang berpusat di Jakarta serta kerjasama dengan Sapalindo (Sentra Pemasaran Lapas Indonesia)/ kantin.

“Selain kami juga terdaftar dan bekerjasama, kami juga sementara mempersiapkan untuk pengajuan remisi 17 Agustus, dan remisi Dasawarsa, serta telah berkoordinasi ke pemerintah dalam hal ini Bupati Maros untuk melakukan penyerahan Remisi pada saatnya nanti”,jelas Ali Imran.

Lebih jauh Kalapas Maros juga telah mempersiapkan data data warga binaan yang akan diusulkan untuk resmi 17 Agustus termasuk Dasawarsa.

“Selain persiapan untuk remisi kami di Lapas Kelas IIB Maros juga melakukan kegiatan Sosial seperti melakukan penyerahan bantuan sosial kepada keluarga warga binaan yang kurang mampu serta masyarakat sekitar lapas yang juga kurang mampu, dan hal ini kami lakukan rutin tiap bulannya”,terang Ali Imran selaku Kepala Lapas Kelas IIB Maros.