Persaudaraan Monta Bassi Kabupaten Maros Lawatan Ke Kediaman Sesepuh PMB Sul Sel.
Ghazinews.com, Makassar – Kunjungan silaturahmi yang hangat dari Ketua DPD Persaudaraan Monta Bassi (PMB) Kabupaten Maros, Edy Hadris, bersama anggotanya ke kediaman Tamrin Oppeng, yang akrab disapa Opa, salah seorang sesepuh terhormat PMB Sulawesi Selatan, bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan dan mendapatkan arahan tentang organisasi. Dijalan Mangga Tiga Daya. Sabtu, 01/11/2025.
Kunjungan tersebut disambut penuh keakraban oleh Opa yang didampingi pengawal setianya, Muhammad Nasir.

Pertemuan tersebut diwarnai nasihat-nasihat penuh makna; Opa berulang kali mengingatkan anggota PMB untuk tetap semangat dalam mengembangkan lembaga di Sulawesi Selatan, khususnya di Makassar, sembari menekankan pentingnya menjaga kode etik berorganisasi.
Senada dengan itu, Muhammad Nasir turut menaruh harapan besar agar PMB untuk Kabupaten Maros dapat tumbuh dan sejajar dengan lembaga-lembaga budaya terkemuka lainnya di wilayah tersebut.
Menanggapi wejangan para sesepuh, Edy Hadris menegaskan bahwa ia akan menjaga amanah yang diemban dari Ketua Umum PMB Sulsel, Hasbullah, SE,SH,MH serta menyatakan kesiapan penuh untuk berkolaborasi secara aktif bersama masyarakat dan pemerintah setempat demi kemajuan organisasi. Tegas Edy Hadris.(**)